Nyari kerja itu kadang gampang-gampang susah ya gengs. Dibilang susah banget enggak, dibilang gampang banget juga enggak. Terkadang ada yang keterima kerja di perusahaan A, tapi ingin nya di perusahaan B. Akhirnya yaaa gampang-gampang susah. Hehehe!
Tapi no problem, kali ini kita akan membahas tentang bagaimana caranya agar kamu lebih mudah dilirik perusahaan, ataupun lebih mudah negosiasi dengan rekan bisnis, yaitu dengan memiliki sertifikasi kompetensi.
Sertifikasi kompetensi merupakan pengakuan terhadap kompetensi yang kamu miliki. Dengan begitu, akan lebih mudah bagi orang lain untuk melirikmu saat kamu sudah memiliki bukti bahwa kamu kompeten di suatu bidang.
Itu saja? masih banyak dong. Mari kita bahas lebih dalam tentang manfaat sertifikasi untuk menunjang karirmu.
1. Lebih dilirik oleh Perusahaan
Begini, ketika kamu melamar pekerjaan, ada banyak kandidiat yang juga melamar posisi tersebut, semua yang memenuhi syarat administrasi kita asumsikan sudah memenuhi kualifikasi.
Tapi perusahaan harus memilih beberapa kandidat terbaik karena posisi yang disediakan terbatas. Sudah pasti perusahaan memilih kandidat yang memiliki sesuatu yang tidak dimiliki oleh kandidat lainnya. Disinilah penting nya sertifikasi. Kenapa? karena sertifikasi merupakan bukti bahwa kamu sudah kompeten dibidang tersebut.
Peluang kamu untuk diterima jauh lebih besar ketimbang mereka yang tidak punya sertifikasi. Apalagi bila kamu bersaing dengan sesama fresh graduate, kalian sama-sama belum mempunyai pengalaman kerja, dengan hitung-hitungan sederhana, mereka yang mempunyai pengakuan kompetensi tentu memiliki peluang yang lebih besar.
2. Kesempatan karir lebih luas, bahkan lintas negara
Beberapa sertifikasi internasional sudah diakui secara global, contohnya yang paling populer ialah Project Management Professional (PMP) yang dikeluarkan oleh Project Management Institute (PMI), salah satu lembaga sertifikasi tertua dibidang project manajemen. Artinya, seseorang yang memiliki sertifikasi tersebut sudah diakui kemampuannya di berbagai belahan dunia. Oleh sebab itu, kesempatanmu berkarir lintas negara akan jauh lebih mudah saat memiliki sertifikasi yang diakui secara global.
3. Memiliki gaji yang lebih besar
Meskipun tidak semua, tetapi terkadang mereka yang tersertifikasi memiliki rate gaji yang lebih tinggi. Terlebih bila itu sertifikasi internasional yang diakui secara global, biasanya mereka sudah memiliki rate gaji minimum yang tinggi diberbagai perusahaan.
4. Lebih mudah meyakinkan rekan bisnis
Anggaplah saat ini kamu sedang membuka bisnis, bisnismu mulai berkembang, dan kamu membutuhkan kerjasama dengan berbagai pihak agar bisnismu lebih besar lagi. Entah itu kerjasama business to business ataupun kamu sedang berusaha menggaet investor untuk berinvestasi di perusahaanmu, akan lebih mudah meyakinkan seseorang saat kamu memiliki sertifikasi yang sesuai, karena kamu memiliki bukti bahwa kemampuanmu sudah diakui.
Itulah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan saat kamu memiliki sertifikasi. Ada banyak lembaga sertifikasi, baik itu nasional maupun internasional. Di indonesia sendiri ada Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang memiliki tugas melaksanakan sertifikasi kompetensi kerja. Dalam pelaksanaannya, BNSP memberikan lisensi kepada Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) di berbagai sektor, nantinya LSP tersebutlah yang melaksanakan uji kompetensi sesuai dengan skema sertifikasi yang telah disetujui oleh BNSP.
Gimana gengs? apakah kalian punya cerita menarik tentang sertifikasi? Ceritakan di kolom komentar ya.
Artikel yang bagus, terimakasih sharingnya, silahkan kunjungi
website kami